Kebanyakan orang berpendapat bahwa dengan menjadi wanita muslimah dan menggunakan baju muslim serta hijab akan membuat penampilan menjadi kurang menarik dan sama sekali tidakstylish. Namun, mereka yang berpendapat seperti itu sangatlah salah besar, karena faktanya, sekarang busana muslimah justru menjadi tren berbusana bagi banyak orang, terutama wanita. Bahkan bukan hanya wanita, bagi mereka para pria pun ada banyak sekali model atau styleberpakaian dengan baju muslim yang keren.
Dan pada kesempatan kali ini, saya akan memberikan beberapa tips memilih baju muslim untuk anda para wanita muslimah yang ingin bisa tampil stylish dan memenuhi kodrat wanita muslim untuk menggunakan hijab dan baju muslim. Bukan hanya baju muslim saja yang berkembang, bahkan hijab dan aksesorisnya pun ikut berkembang dengan banyak sekali style menarik dan ini pun menjadi salah satu faktor kenapa sekarang banyak sekali artis-artis yang mulai hijrah menggunakan hijab dan baju muslim, karena mereka sadar betul bahwa sekarang fashion baju muslim sangatlah bagus.
1. Sebelum Memilih Model Baju Muslim, Tentukan Dulu Bahan yang Dipakai
Ini yang paling sering orang lupakan saat memilih busana, tak terkecuali baju muslim. Kebanyakan dari mereka tidak memperhatikan kualitas bahan dan cenderung mementingkan dari segi model saja, padahal mempertimbangkan kualitas bahan apa yang digunakan di baju muslim tersebut sangatlah penting. Pilihlah bahan yang ringan namun lembut dan flowly, mulai dari bahan sutra,polyester, satin maupun sifon. Bahan-bahan seperti ini akan memberikan efek glow pada baju muslim anda sehingga akan terlihat elegan dan stylish. Jangan lupa juga mementingkan bahan bukan hanya baju muslimnya saja, hijab dan lainnya pun harus diperhatikan.
2. Gunakan Kombinasi Baju Muslim dan Hijab yang Benar-benar Pas
Bagi mereka yang paham betul soal dunia fashion tentu sudah tidak asing lagi dengan tips yang satu ini. Ya, memadupadankan kombinasi antara hijab dan juga busana yang dipakai adalah salah satu cara utama untuk membuat fashion anda kian maksimal. terkadang orang tidak tahu dan mengabzikan soal kecocokan antara model dan warna baju muslim dengan hijab, sehingga meskipun bagus karena tidak cocok, alhasil menjadi terlihat kurang menarik. Pilihlah kombinasi busana muslim dan hijab yang pas dari segi warna, model, aksesoris dan lain sebagainya. Misalnya saja busana muslim anda adalah bernuansa polos, maka hijab yang dipakai alangkah baiknya dari kain satin agar memperlihatkan kesan mewah dan modelnya tidak perlu yang terlalu rumit. Sederhana saja.
3. Kalau Perlu, Pakai Juga Aksesoris Hijab!
Bagi anda wanita yang sudah mulai menggunakan hijab rutin, pasti sudah memikirkan segala cara untuk membuat tampilan hijab anda menjadi menarik, bukan? Selain dari model hijab itu sendiri, anda juga bisa memaksimalkan penampilan hijab anda dengan memberikan aksesoris hijab yang menarik mulai dari bandana, kalung, anting hijab dan masih banyak lagi. Karena ini aksesoris, anda tidak perlu menggunakan yang terlalu berlebihan, yang simpel saja akan lebih baik.
4. Jika Kamu Berniat Menggunakan Baju Muslim Untuk Menghadiri Acara Penting, Bisa Gunakan Model Long Dress
Untuk anda para wanita yang ingin menghadiri sebuah cara baik itu pesta dan lain sebagainya, anda bisa mencoba mempertimbangkan model busana muslim long dress seperti gamis. Sekarang ini tren long dress merupakan salah satu pilihan terbaik bagi kebanyakan wanita, dengan model ini anda akan lebih terlihat feminim dan jika ingin lebih maksimal, kombinasikanlah dengan hijab yang segi empat dan untuk model hijabnya yang simpel saja untuk memberi kesan syar'i pada busana muslim anda.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar